Senin, 25 Oktober 2010

SisTeM EkskResi

Sistem ekskresi merupakan sistem yang berfungsi untuk mengeluarkan zat-zat yang sudah tidak dibutuhkan lagi oleh tubuh. sistem ini terdiri dari atas ginjal, ureter, kandung kemih dan uretra.
  1. GinjaL
ginjal merupakan organ yang berfungsi untuk mengatur keseimbangan air, mengatur konsentrasi garam dalam darah sertya mengatur keseimbangan asam basa. Ginjal terletak dibagian perut bagian belakang sebelah kanan kiri tulang belakang dan dibungkus lapisan lemak. struktur ginjal terdiri dari jutaan nefron yang merupakan satuan-satuan fungsional ginjal. ginjal kanan lebih pendek dan lebih tebal daripada ginjal kiri.
Pada orang dewasa, setiap ginjal memiliki ukuran panjang sekitar 11 cm dan ketebalan 5 cm dengan berat sekitar 150 gram. Ginjal memiliki bentuk seperti kacang dengan lekukan yang menghadap ke dalam. Di tiap ginjal terdapat bukaan yang disebut hilus yang menghubungkan arteri renal, vena renal, dan ureter.

mekanisme fungsi ginjal.
glomerulus mampu menyaring 1 liter darah setiap menitnya. Glumerulus dapat melewatkan garam dan glukosa akan tetapi tidak dapat melewatkan protein dan sel. cairan yang disaring yaitu Fitrasi glomerulus kemudian mengalir ke pipa tubulus yang kemudian menyerap kembali zat-zat yang masih diperlukan tubuh. dengan demikian maka sekresi terdiri atas tiga faktor, yaitu:
  • Filtrasi glomerulus  
  • Reabsorbsi tubula
  • sekresi tubula








2. Ureter

Tubuh memiliki dua ureter berupa dua pipa saluran yang masing2 bersambung dengan ginjal dan dari ginjal berjalan ke kandung kemih. tebal setiap ureter kira2 setebal tangakai bulu angsa dan panjangnya 35 samapi 40 cm

3. Kandung Kemih


Merupakan organ tubuh yang mengumpulkan air kencing yang dikeluarkan oleh ginjal sebelum dibuang. Air kencing memasuki kandung kemih lewat ureter dan keluar lewat uretra.


4. Uretra

Ureta adalah sebuah saluran yang berjalan dari leher kandung kemih ke luar. pada wanita panjang uretra 2.5 sampai 3 cm sedangkan pada laki-laki 17 samapi 22.5 cm. 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar